About Me

Foto saya
Rantau, Kalimantan Selatan, Indonesia
Blog resmi Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau

Senin, 31 Oktober 2011

PENGEMBANGAN DIRI: Berkebun



Pengembangan diri yang satu ini berbeda dengan pengembangan diri lainya, pasalnya para siswa dibimbing bagaimana berkebun dengan baik. Mulai dari cara pemilihan bibit, menanam, memelihara dan kemudian dapat bermanfaat serta berdayaguna. Pengembangan diri berkebun ini dibagi dalam beberapa kelompok kerja dan masing-masing kelompok menanam bibit tumbuhan yang berbeda-beda. Diantaranya adalah mangga, rambutan, jeruk, dan lain-lain. Pembimbing pengembangan diri ini adalah ibu Irma Agustina, S.Pd. Sabtu (29/10) adalah hari pertama penanaman bibit tanaman yang mengambil tempat dilingkungan MAN 1 Rantau, Irma Agustina mengatakan bahwa pengembangan diri ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang bagaimana cara berkebun kepada para siswa juga bertujuan memberikan ruang terbuka hijau (RKT) di lingkungan madrasah. Semoga tanaman siswa ini dapat tumbuh dan berkembang serta dapat berbuah dikemudian hari sekaligus memberikan penghijauhan di madrasah.

PENGEMBANGAN DIRI: Seni Rudat


Seni Rudat adalah salah satu bentuk kegiatan pengembangan diri di Madrasah Negeri 1 Rantau, pengembangan diri ini dijadwalkan setiap hari Rabu sore dibimbing oleh ibu Husna Wahyuni, S.Ag. Siswa yang mengikuti adalah siswa kelas X, XI & XII, masing-masing dibagi dalam beberapa kelompok.

Kamis, 27 Oktober 2011

PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA



Rantau.Bertempat dihalaman MAN 1 Rantau, Pagi Jum'at (28/10) digelar apel peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun 2011. Bertindak sebagai Pembina upacara adalah kepala MAN 1 Rantau, Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I. diikuti oleh semua siswa, dewan guru dan pegawai.
Sumpah Pemuda yang dideklarasikan pada tanggal 28 oktober 1928 adalah satu bentuk perjuangan dan tekat para pemuda pada waktu itu untuk perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia. Oleh karena itu seyogyanya seluruh rakyat Indonesia memperingati momentum 28 oktober sebagai hari lahirnya bangsa Indonesia, proses kelahiran Bangsa Indonesia ini merupakan buah dari perjuangan rakyat yang selama ratusan tahun tertindas dibawah kekuasaan kaum kolonialis pada saat itu, kondisi ketertindasan inilah yang kemudia mendorong para pemuda pada saat itu untuk membulatkan tekad demi Mengangkat Harkat dan Martabat Hidup Orang Indonesia Asli, tekad inilah yang menjadi komitmen perjuangan rakyat Indonesia hingga berhasil mencapai kemerdekaannya 17 tahun kemudian yaitu pada 17 Agustus 1945.
Kepala MAN 1 Rantau dalam sambutannya menyampaikan, �Kita sebagai penerus bangsa baik pelajar, dewan guru dan pegawai tidak boleh terlena dan bermalas-malasan dalam mengisi kemerdekaan. Sebagai pelajar, belajarlah dengan tekun dan sungguh-sungguh dan bagi guru serta pegawai mari kita tingkatkan kinerja sesuai dengan tupoksi masing-masing. Menurut dia, generasi masa kini harus aktif melakukan hal-hal positif dengan menjauhi minuman keras dan narkoba yang dapat merusak masa depan�.
Dalam apel ini juga dibacakan teks Sumpah Pemuda yang diiringi oleh semua peserta apel.

PENGEMBANGAN DIRI: Tari Kreasi Modern


Selain tari rudat yang dikembangakan, pembina pengembangan diri dibdang seni & tari, Husna Wahyuni, S.Ag. juga membina tari kreasi modern. Seperti diketahui bahwa tari kreasi modern saat ini sangat digandrongi anak-anak remaja tidak terkecuali siswa MAN 1 Rantau. Dengan matras sederhana mereka mampu melakukan gerakan-gerakan atraktif yang diiringi suara musik. Nampak para siswa sedang melakukan gerakan memutar dengan kaki diatas dan kepala menjadi pondasi. Woooowwwww kereeeeen :))

PALANG MERAH REMAJA; Latihan Membuat Tandu


Dibawah bimbingan pelatih PMR, Ahmad Sidiq & Pembina UKS, Hj. Syamsa Ariati, S.Ag. para siswa yang tergabung dalam kegiatan pengembangan diri Palang Merah Remaja MAN 1 Rantau sore Kamis (27/10) belajar membuat tandu untuk pasen. Berbekal bambu yang sudah dipotong sesuai ukuran dan tali, para siswa dengan semangat merangkai dan mengikat tali kebambu untuk dijadikan tandu.

Senin, 24 Oktober 2011

WARGA MAN 1 RANTAU SIAPKAN 2 EKOR SAPI UNTUK KURBAN


Idul Adha 1432 H atau Hari Raya Kurban tahun ini, guru-guru MAN 1 Rantau akan melaksanakan pemotongan 2 ekor sapi untuk ibadah kurban. Sapi tersebut sudah dibeli dari peternak sapi di daerah Masta dan sekarang dalam pemeliharaan si empunya sebelum nantinya diserahkan menjelang hari pelaksanaan pemotongan. Rencananya pemotongan hewan kurban di MAN 1 Rantau dilaksanakan pada hari ketiga Tasyriq atau hari Selasa tanggal 8 Nopember 2011. Panitia Pelaksana yaitu Waka Humas & Keagamaan sudah menyiapkan segala sesuatunya yang bekerjasama dengan pengurus OSIS bidang keagamaan. Diantaranya, penyiapan tempat, tenda, petugas penyembelihan, petugas pembagian dan kartu/kupon daging kurban.
Dra. Rayan Hafazah menyampaikan bahwa persiapan sudah selesai tinggal menunggu hari pelaksanaan kurbannya.

PENGEMBANGAN DIRI: VOLLY BALL


Salah satu pengembangan diri distruktur kurikulum MAN 1 Rantau adalah kegiatan olahraga yang terjadwal disetiap sore hari. Untuk cabang volly ball dijadwalkan pada setiap Senin & Rabu sore. Latihan ini bertujuan untuk menggali potensi siswa dalam hal olahraga volly ball, disamping itu pula agar menjadikan badan sehat & sekaligus menjalin ukhuwah sesama pelajar. Pembimbing kegiatan ini adalah bapak Drs. Junaidi.
Nampak para siswi sedang latihan volly ball sedangkan para siswa menunggu giliran babak berikutnya.

Kamis, 20 Oktober 2011

PENGEMBANGAN DIRI; PALANG MERAH REMAJA



Salah satu pengembangan diri di MAN 1 Rantau adalah Palang Merah Remaja (PMR) yang kegiatannya dilaksanakan setiap hari Kamis sore setiap minggu. Pelatih kegiatan ini adalah dari civitas Palang Merah Indonesia Kabupaten Tapin, Ahmad Sidiq yang juga alumnus MAN 1 Rantau tahun 2007. Berbagai agenda latihan dilakukan mulai dari pengenalan pengetahuan kepalang merahan, latihan fisik & tindakan P3K. Para siswa yang mengikuti kegiatan ini nampak serius mengikuti aba-apa pelatih pada latihan pemanasan sore ini (21/10).

Rabu, 19 Oktober 2011

SISWA MAN 1 RANTAU IKUTI LOMBA KADARKUM TK. KAB. TAPIN 2011


Kasubag. Bantuan Hukum dan HAM Pemda Tapin menyelenggarakan lomba KADARKUM tingkat pelajar SLTA sekabupaten Tapin. Lomba yang digelar pada hari Kamis (20/10) di Pendopo Balahindang diikuti empat peserta dari SLTA sekabupaten Tapin.
Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau mengikutsertakan satu kelompok yang tergabung dalam kelompok "Tertib" dalam event ini. Mereka adalah Ni'matul Aufa (XI IPA 1), Normina (XI IPA2), A. Raoimullah (XII IPA 1), A. Murjani (XII IPA2) dan Adhi Fajar Madani (XII IPS)dengan pendamping wakakurikulum ibu Hj. Halidah, S.Pd.I., M.Ag.
Lomba ini bertujuan memberikan pengetahuan dan nilai positif bagi para peserta tentang kesadaran mematuhi hukum dalam kehidupan sehari-hari dan nantinya dapat ditularkan kepada siswa-siswi lain di madrasah. Teriring do'a dari seluruh civitas MAN 1 Rantau, semoga kelompok kadarkum "tertib" MAN 1 Rantau mampu memberikan yang terbaik dan meraih yang terbaik dalam lomba tersebut, amien.

OSIS MAN 1 RANTAU IKUT SOSIALISASI PEMILUKADA KALSEL



Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Selatan melaksanakan Sosialisasi Pemilukada bagi generasi muda/pelajar, guru dan tokoh masyarakat mengambil tempat di Mahligai Sultan Adam Martapura (19/10). Sosialisasi yang bertemakan "Revitalisasi Kolaborasi Elemen Masyarakat, Menuju Pemahaman Politik dan Demokrasi dalam Peningkatan Peran Serta dan Partisipasi Pemilih" ini diikuti sebanyak 45 orang dari tiga kabupaten yaitu kabupaten Barito Kuala, Tanah Laut dan Tapin. Sebanyak 15 orang peserta dari kabupaten Tapin, empat orang diantaranya adalah dari MAN 1 Rantau, yaitu kepala madrasah, Hilal najmi, S.Ag., M.Pd.I, Pembina OSIS, Husna Wahyuni S.Ag. Ketua OSIS, Muhammad Syarwani dan bendahara OSIS Widia Cahyani.
Ketua KPU Kalimantan Selatan dalam sambutannya menyampaikan bahwa sosialisasi ini bertujuan memberikan informasi dan pemahaman kepada masyarakat tentang pemiluka khususnya untuk meningkatkan partisipasi pemilih.
Acara ini menghadirkan tiga orang narasumber yaitu Drs.H. Sukadji Budihardjo, M.Si menyampaikan materi Hak & Kewajiban Pemilih dalam Pemilu dan Pemilukada, DR.M. Effendy, SH., MH dengan materi Aspek Hukum dalam Pemilu dan Pemilukada, serta Sidiq Widianto, M.Pd dengan materi Analisis Partisipasi Pemilih Berdasarkan Fakta Data dan Angka Hasil Pemilu dan Pemilukada Kalimantan Selatan.
Acara ini juga dihadiri oleh Bupati Banjar yang diwakili oleh sekretaris daerah kabupaten Banjar.

Senin, 17 Oktober 2011

APEL SENIN PAGI





Barisan siswa diantara taman halaman madrasah yang teduh oleh tanaman hias & bunga-bunga. Menambah khitmatnya pelaksanaan apel pagi.











Pelaksanaan apel Senin pagi tanggal 17 Oktober 2011, guru & pegawai mengenakan seragam korpri.

Minggu, 16 Oktober 2011

Wakamad Kurikulum Pembina Apel Senin


Pelaksanaan apel Senin pagi (17/10) di Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau dilaksanakan seperti biasa, bertindak sebagai pembina upacara adalah wakamad Kurikulum, Hj. Halidah S.Pd.I., M.Ag. Dalam amanatnya beliau memberikan apresiasi dan penilaian cukup baik kepada petugas upacara yaitu kelas XII PAI dengan rentang nilai 70-75. Selain itu, beliau juga mengingatkan kepada para siswa supaya mempersiapkan diri untuk menghadapi ulangan umum semester ganjil yang dilaksanakan pada minggu kedua bulan desember nanti dengan belajar yang tekun dan dapat membegi waktu dengan baik antara belajar dan bermain. Beliau juga mengajak para siswa untuk mereview dan melaksanakan motto madrasah yaitu 6S (Senyum, Salam, Sapa, Salim, sopan & Santun), hendaknya semua warga madrasah senantiasa melaksanakan dan menjungjung tinggi motto tersebut dikehidupan sehari-sehari terlebih dalam lingkungan madrasah.
Pelaksanaan apel pada senin ini bertepatan dengan tanggal 17 oktober, nampak para guru dan pegawai mengenakan pakaian korpri seperti yang diagendakan oleh madrasah bahwa setiap tanggal 17 para guru dan pegawai mengenakan seragam korpri dalam melaksanakan tugas negara.

Kamis, 13 Oktober 2011

Guru & Pegawai lakukan Senam Pagi Jum'at


Didalam Tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat, ungkapan tersebut terialisasi dalam senam bersama guru dan pegawai MAN 1 Rantau yang terjadwal sebulan sekali setiap hari jum'at kedua. Para guru nampak bersemangat mengikuti gerakan instruktur (guru olahraga) Yurli, S.Pd. Gerakan yang energik dalam senam tersebut benar-benar dapat mengeluarkan keringat, sambil sesekali terdengar teriakan peserta mengiringi irama senam. Senam bersama yang diagendakan oleh wakamad humas/keagamaan beserta guru olahraga tersebut juga melibatkan para siswa MAN 1 Rantau. Wakamad humas keagamaan, Dra. Rayan Hafazah mengungkapkan senam ini selain untuk menyehatkan badan ditengah padatnya aktivitas juga untuk memupuk kekerabatan & ikatan kekeluargaan antara guru dan pegawai MAN 1 Rantau.

Penyerahan SK Pengurus Koperasi An-Najah MAN 1 Rantau


Acara rapat bulanan di MAN 1 Rantau hari ini, Kamis (13/10)diawali dengan pembinaan oleh pengawas Pendais Kemenag. Tapin kemudian dilanjutkan dengan agenda rapat berikutnya yaitu persiapan MAN 1 Rantau dalam menghadapi Pekan Olah Raga dan Seni Madrasah Aliyah Kabupaten Tapin yang akan digelar pada akhir bulan Desember nanti.
Wakamad Kesiswaan, Syahriadi, S.Sos mengecek semua cabang yang diperlombakan nanti melalui guru-guru pendamping/pembina. Target wakamad Kesiswaan pada PORSEMA nanti adalah menjadi peserta yang terbaik disetiap cabang lomba, baik seni maupun olah raga.
Selain laporan masing-masing wakamad, kurikulum, sapras & Humas/Keagamaan, dipenghujung rapat juga disampaikan laporan rencana rapat tahunan koperasi MAN 1 Rantau yag akan dilaksanakan di bulan Desember nanti. Pengurus Koperasi, Dra. Rayan Hafazah melaporkan bahwa saat ini aset koperasi an-Nuajah MAN 1 Rantau bernilai 30 juta lebih meski belum setahun berjalan. Perkembangan koperasi an-Najah sangat membanggakan semua anggota. kepala MAN 1 Rantau, Hilal NAjmi, S.Ag., M.Pd.I yang juga sebagai dewan pembina/penasihat koperasi menyampaikan apresiasi kepada pengurus dan seluruh anggota yang dapat memngembangkan koperasi ini dengan baik. Terbukti kurang dalam satu tahun sejak didirikan, asetnya sudah mencapai 30 juta lebih.
Dipeghujung acara rapat, kepala MAN 1 Rantau menyerahkah SK Pengurus koperasi an-Najah kepada ketuanya Dra. Rayan Hafazah yang disaksikan seluruh anggota.
Sukses selalu koperasi MAN 1 Rantau.
Bersama, kita bisa !

Pengawas Pendais Kemenag. Tapin bina Guru & Pegawai


Rapat bulaan (13/10) di MAN 1 Rantau diisi dengan pembinaan oleh pengawas Pendais Kemenag. Tapin,Drs.H. Ali Nurdin selaku pengawas pendais dalam binaan menyampaikan bahawa Guru dan Tenaga Pendidik (pegawai) adalah abdi negara yang mempunyai tugas dan fungsi masing-masing disamping tugas-tugas terstruktur dan tidak terstruktur lainya.
Tugas guru diantaranya adalah merencanakan, melaksanakan, membimbing dan melaksanakan tugas lainya yang diberikan oleh kepala madrasah. Oleh itu, lanjut Ali Nurdin guru wajib melaksanakan tupoksi tersebut sesuai prosedur yag di atur oleh kurikulum madrasah. Sebagai guru apalagi yang sudah mempunyai sertifikat profesi guru wajib mengajar minimal 24 JP dan maksimal 40 JP/minggu. Guru juga sebagai PNS mempunyai kewajiban kerja 37,5 jam/perminggu.
Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I selaku kepala MAN 1 Rantau menyampaikan terimakasih kepada pengawas pendais yang telah berkenan memberika bimbingan kepada guru dan tenaga pendidikan di MAN 1 Rantau, semoga kegiatan pembinaan ini dapat berkesinambungan sehingga para guru tidak "lengah" terhadp kewajibanya sebagai pendidik maupun sebagai PNS.

Kamis, 06 Oktober 2011

MAN 1 Rantau Siap Menyongsong Electronic Government (e-Gov)


Era globalisasi dan transformasi teknologi komunikasi menggiring semua line lembaga pemerintah untuk membangun electronic government (e-Gov)tidak terkecuali Kementerian Agama. Hal ini disampaikan oleh Zainal Arifin Hasibuan Ph.D wakil Dewan Teknologi Informasi Dan Komunikasi Nasional pada Orientasi Pengelola Jaringan TIK Kementerian Agama Pusat dan Daerah yang dilaksanakan oleh Pusat Informasi dan Humas Kementerian Agama RI di Hotel Royal Jelita Banjarmasin.
Pembangunan e-Gov bertujuan :
• Membangun jaringan informasi guna mendukung pelayanan publik dengan kualitas memuaskan, dapat diakses masyarakat luas, serta dengan biaya yang terjangkau
• Mendorong kerjasama antar lembaga pemerintah dan swasta secara interaktif untuk meningkatkan perekonomian nasional
• Membentuk mekanisme dan saluran komunikasi antar lembaga pemerintah dengan publik
• Membentuk sistem manajemen dan proses kerja yang lancar, transparan dan efisien antar lembaga pemerintah.
Pentahapan Penerapan e-Gov:
• Pembuatan situs web pemerintah di setiap lembaga/intansi/unit kerja
• Pendidikan dan pelatihan sumber daya manusia menuju penerapan e-government
• Penyediaan sarana akses publik antara lain dalam bentuk Mulipurpose Community Center (MCC), warung dan kios Internet, dan lain-lain
• Sosialisasi keberadaan layanan informasi elektronik, baik untuk publik maupun penggunaan internal
• Pengembangan motivasi kepemimpinan ( e-leadership ) dan kesadaran akan pentingnya manfaat e-government ( awareness building )
• Penyiapan peraturan pendukung.
Kepmen No. 57/KEP/M.KOMINFO/12/2003
Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau, Hilal Najmi sebagai salah satu peserta pada orientasi tersebut sangat mendukung terhadap e-Gov yang nantinya akan dikembangkan dilingkungan kementerian Agama. “Gagasan e-Gov adalah salah satu bentuk pelayanan public dalam hal penyediaan informasi dalam sebuah lembaga, dalam hal ini adalah Kementerian Agama beserta seluruh satker dibawah binaannya, kami sangat mendukung dan siap menjadi salah satu madrasah di Indonesia yang menggunakan electronic government (e-Gov), tentu dengan pentahapan dan persiapan kearah itu, seperti pembuatan web, menyiapkan SDM/pengelola & pengadaan perangkat jaringan”.
Kedepan, e-Gov sangat membantu percepatan informasi, pekerjaan dan layanan.
Acara ini diikuti oleh 60 orang peserta yang berasal dari beberapa provinsi di Indonesia yang termasuk dalam wilayah Indonesia bagian tengah dengan mengambil tempat di kota Banjarmasin. Sebelumnya, acara serupa juga telah dilakukan di dua kota yaitu Batam untuk Indonesia bagian Barat dan Bali untuk Indonesia bagian Timur.
Orientasi ini akan berlangsung selama 4 hari dari tanggal 4 sampai 7 Oktober 2011 dan akan diisi dengan berbagai materi seputar Teknologi informasi dan komunikasi di lingkungan Kemenag dan pemanfaatannya. Seperti kebijakan Pusat Informasi dan Humas dalam Pengelolaan Teknologi Informasi dan Komunikasi di Lingkungan Kemenag, Kebijakan dewan teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional terhadap TIK di kemenag, Keamanan jaringan internet/ internet terhadap lalu lintas data dan informasi, pengelolaan VPN-IP dan pemanfaatannya, mengelola jaringan wireless, milliing list dan optimalisasi pemanfaatan e-mail Kemenag, Sistem operasi linux dan lain sebagainya. Semua materi tersebut akan disampaikan oleh para praktisi yang memang berkompeten dibidangnya seperti Zainial Arifin Hasibuan Ph.D ( Wakil ketua DeTikNas), Dr. Hasyim Gautama (Kementerian Kominfo), Dr. Onno W. Purbo, Arief Muzakkir dan Ahmad Safrudin.

Senin, 03 Oktober 2011

Penyuluhan Pencegahan, Penyalahgunaan Narkotika


Salah seorang pelajar berinteraksi dengan narasumber dalam acara peyuluhan norkotika dari BNK Kabupaten Tapin

BNK Tapin: Penyuluhan Pencegahan & Penyalahgunaan Narkotika


Dalam rangka meningkatkan pengetahuan para pelajar tentang masalah dan bahaya penyalahguaan Narkotika bagi pengguna maupun pengedar. Pelaksana Harian Badan Narkotika Kabupaten Tapin melaksanakan kegiatan penyuluhan, pencegahan, penyalahgunaan narkotika di MAN 1 Rantau yang bertempat di mesjid Humasa Rantau. Acara dibuka oleh sekretaris Pelaksana Harian BNK Tapin, Zulfan, S.Sos. Nara sumber berasal dari Kementerian Agama Kabupaten Tapin dengan tema Tinjauan Agama tentang Narkoba dan cara pencegahannya dari Kajian Agama Islam, Kapolres Tapin dengan tema Tijauan dari aspek Hukum Penyalahguaan Narkotika dan bahan Aditif lainnya dan dari Fakultas Kedokteran Universitas lambung Mangkurat Banjarbaru dengan tema Bahaya Narkoba dari aspek Kesehatan.
Ketua Panitia Penyelenggara, Padliannoor, S.Sos., M.AP. dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah program Lakhar BNK Tapin dalam rangka memberikan pengetahuan tetang narkotika dikalangan pelajar khususnya pelajar. Peserta adalah pelajar MAN 1 Rantau sebanyak 250 orang terdiri dari kelas X dan kelas XII.
Kepala MAN 1 Rantau, Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I. Menyambut baik kegiatan tersebut sebagai wahana informasi tentang bahaya narkotika bagi sipemakai. Beliau berharap para siswa yang mengikuti sosialisasi tersebut dapat mengikuti dan memperhatikan baik-baik agar nantinya dapat membentengi diri dari penyalahgunaan narkotika.
Semoga kegiatan ini dapat memberi manfaat khususnya para pelajar MAN 1 Rantau agar tidak terlibat dalam mengkonsumsi dan penyalahgunaan narkotika.

Minggu, 02 Oktober 2011

PELANTIKAN PENGUSUS OSIS MAN 1 RANTAU PERIODE 2011/2012


Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau melantik pengurus OSIS yang baru untuk masa bakti 2011/2012 pada apel Senin (3/10) dihalaman madrasah setelah Wakil Kepala Madrasah (wakamad) Kesiswaan, Syahriadi, S.Sos membacakan Surat Keputusan Kepala MAN 1 Rantau tentang Peungurus OSIS MAN 1 Rantau Periode 2011/2012.
Dalam sambutannya, Kepala MAN 1 Rantau, Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I mengucapkan selamat kepada pengurus OSIS yang dilantik sekaligus memberikan motipasi agar pengurus OSIS yang baru dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya dan dapat membawa nama harum MAn 1 Rantau di tahun mendatang. Beliau juga berpesan, hendaknya para pengurus selalu menjaga kekompakan dan keikhlasan dalam bekerja. Selain itu, kepala madrasah juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan serta ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pengurus OSIS 2010/2012 dimesioner yang telah menjalankan tugas dan banyak membantu agenda-agenda madrasah serta banyak memberikan partisipasi prestasi ditahun 2010. Semoga Allah membalasnya dengan pahala yang berlipat ganda, amien.
Selamat mengabdi untuk pengurus OSIS periode 2011/2012, pengabdian terbaikmu kami tunggu.
Berikut Struktur Pengurus OSIS periode 2011/2012
Lampiran : SURAT KEPUTUSAN KEPALA MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 RANTAU
Nomor : Ma.17.05/3/PP.00.6/382/2011

T e n t a n g

SUSUNAN PENGURUS OSIS MAN 1 RANTAU
PERIODE 2011/2012

Pelindung : KEPALA MAN 1 RANTAU
Penasihat : WAKAMAD KESISWAAN
Pembina : HUSNA WAHYUNI, S.Ag

Ketua : A. SYARWANI (XI PAI)
Wakil Ketua 1 : M. SYUKRAN AMIN (XI IPA2)
Wakil ketua 2 : NOR MINA XI IPA2

Sekretaris 1 : WISNU AJI (XI PAI)
Sekretaris 2 : ANNISA FATRIANI (XI PAI)

Bendahara 1 : WIDYA CAHYANI (XI IPS)
Bendahara 2 : IKRIMAH YULIANA (XI IPA1)

A. SEKSI BELA NEGARA
KOORDINATOR : AHMAD GAZALI XI IPA1
- RIA MORISKA XI IPA1
- MAHAR RAMADHAN P XA
- NOR HIDAYATULLAH XA
- SITI MUTMAINAH XC

B. SEKSI OLAHRAGA
KOORDINATOR : M. ALFIAN NOR AZIZ XI IPA 1
- KHADIR IRIAN XI PAI
- M. FAHRURRAZI XD
- M. ADHI WIRA BAKTI XD
- M. HADI HUSADA XB

C. SEKSI KEPRIBADIAN
KOORDINATOR : M. YUNIZAR FIRDAUS XI IPA1
- SITI RAHIMAH XI IPA1
- SRI NOMAWATI XB
- WAFA NABILA XB
- DEWI HUMAIRAH H.I XC

D. SEKSI SOSIAL
KOORDINATOR : A. HALIDI XI IPS
- ABDUL HAFIZ XI IPS
- AMINUL GHANI XI IPS
- M. RIZALDI MUHARRAM XA
- EVY NORLIANI XC

E. SEKSI APRESIASI SENI
KOORDINATOR : LEYA MAULIDIYARTI XI PAI
- WAHDAH ASSABIQI XI IPA1
- CAHAYA KAMILAH XB
- M. RAMLAN XC
- M. SIBAWAIHI XC

F. SEKSI KEBERSIHAN
KOORDINATOR : ULFAH XI PAI
- SITI JAUHARAH XI IPA2
- NOR HAYANA XB
- RISKA MAULIDA XA
- NOR ANNISA XB

G. SEKSI UPACARA
KOORDINATOR : SITI KHOTIMAH XI IPA2
- HARNAYANTI XI IPA2
- M. ZAKI MUBARRAK XC
- LENA AZMIATI XA
- MONA ANISA XB

H. SEKSI KEAGAMAAN/ PBHI
KOORDINATOR : FITRIA SHOFIA DILLA XI PAI
- M. SAUFI XI IPA1
- NOR WAHDAH REZKY A XA
- YULINA NORVITASEHA XD
- M. ZAKI SYA’BANA XA

I. SEKSI DOKUMENTASI
KOORDINATOR : M. WAHYUDI PRATAMA XI IPA1
- M. SYAIFUL EFENDY XC
- M. RIZA RAHMI XB
- KHALAZIA FAQIH XB

Serah Terima Jabatan Ketua OSIS MAN 1 Rantau


Setelah pelantikan pengurus OSIS periode 2011/2012 oleh Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau, Senin (3/10). Ketua OSIS periode 2010/2011, Muhammad Fikri Zidan menyerahkan jabatan keketua OSIS periode 2011/2012 yaitu Muhammad Syarwani. Terpilihnya Muhammad Syarwani sebagai ketua OSIS yang baru melalui pemilihan umum yang melibatkan seluruh siswa-siswi MAN 1 Rantau beberapa waktu yang lalu. Muhammad Syarwani adalah siswa kelas XI jurusan Keagamaan MAN 1 Rantau. Semoga kepengurusan OSIS periode 2011/2012 dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan dapat membawa MAN 1 Rantau lebih berprestasi lagi ditahun mendatang.

Sabtu, 01 Oktober 2011

Foto Kegiatan Persami Gudep 013 & 014 MAN 1 Rantau

PERSAMI GUGUS 013 & 014 MAN 1 RANTAU


Bertempat di Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau, Pramuka Gugus Depan 013 dan 014 MAN 1 Rantau menlaksanakan Perkemahan Sabtu & Minggu (Persami). Kegiatan ini adalah salah satu agenda Pramuka gudep 013 dan 014 MAN 1 Rantau. Pembina Pramuka MAN 1 Rantau, Drs. Junaidi mengataka bahwa persami ini bertujuan untuk melakukan konsolidasi gudep 013 dan 014 MAN 1 Rantau sebelum pelaksanaan pelantikan pramuka bantara di lingkup gudep. Selain itu kegiatan ini juga sekaligus sebagai ajang silaturrahmi dengan anggota baru yaitu siswa-siswi kelas X tahun pelajaran 2011/2012.
Kepala MAN 1 Rantau sekaligus sebagai Kamabigus 013 & 014 MAN 1 Rantau, Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I pada sambutan acara pembukaan persami tersebut menyampaikan terima kasih kepada pembina pramuka dan seluruh anggota gugus depan 013 & 014 MAN 1 Rantau yang telah melaksanakan kegiata tersebut, kamad juga berpesan kepada seluruh peserta agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, menjaga kekompakan, dan selalu memegang teguh & menjalankan Dasa Dharma Pramuka.
Peserta yang mengikuti persami tersebut berjumlah 87 orang termasuk pembina pramuka. Sukses Persami Gugus Depan 013 & 014 MAN 1 Rantau.